BLOG

image3 Tipe Unit Pilihan dari Tenjo City: Mana yang Jadi Pilihan Anda?

3 Tipe Unit Pilihan dari Tenjo City: Mana yang Jadi Pilihan Anda?

Tenjo-city.id, Tangerang – Tenjo City merupakan sebuah hunian berkonsep Transit Oriented Development (TOD) yang dibangun di kawasan Tangerang. Berlokasi strategis dan memiliki akses moda transportasi yang mudah membuat hunian ini menjadi salah satu yang terbaik di Tangerang. Dibangun dengan desain modern dan dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas, hunian ini akan membuat kehidupan Anda jadi lebih nyaman dan mudah.

Soal keamanan pun, Anda tidak perlu khawatir. Tenjo City menawarkan Security System serta Cluster Gate yang akan membuat keamanan di sekitar kawasan hunian jadi lebih terjamin. Pada hunian ini, tersedia pula commercial center yang akan memudahkan Anda untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Tenjo City akan mendukung Anda untuk menjalankan kehidupan yang nyaman dan juga praktis. Apalagi, unit huniannya ditawarkan dengan harga yang terjangkau.

Untuk memenuhi kebutuhan akan selera hunian Anda, Tenjo City menghadirkan 3 tipe unit yang dapat Anda pilih sesuai dengan keinginan dan selera Anda. Berikut ini 3 tipe unit yang ditawarkan Tenjo City.

Unit Orchid

Tipe ini menawarkan unit rumah berukuran 6x10 dengan luas bangunan 22 meter persegi dan luas tanah 60 meter persegi. Di dalamnya terdapat fasilitas 1 kamar tidur, 1 kamar mandi, serta carport dan backyard. Untuk tipe yang satu ini, Tenjo City menawarkannya dengan harga mulai dari Rp 178 jutaan per unitnya.

 

Unit Jasmine

Selanjutnya, ada tipe Unit Jasmine yang memiliki ukuran yang sama dengan tipe Unit Orchid, tetapi dengan luas bangunan yang lebih luas, yakni 27 meter persegi. Fasilitas yang ditawarkan juga sedikit berbeda. Tipe unit ini menawarkan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi, serta dilengkapi dengan carport dan juga backyard. Harga yang ditawarkan untuk unit ini mulai dari Rp 209 jutaan per unit.

 

Unit Tulip

Terakhir, ada tipe unit Tulip dengan ukuran 6x12 di mana luas bangunannya seluas 36 meter persegi dan luas tanah 72 meter persegi. Di dalam unit ini terdapat 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan bagian luar rumah yang dilengkapi dengan carport dan backyard. Untuk tipe unit ini, Tenjo City menetapkan harga mulai dari Rp 272 jutaan saja.

 

Itulah 3 tipe unit yang ditawarkan oleh Tenjo City. Anda dapat memilih tipe unit yang sesuai dengan kebutuhan Anda bersama keluarga. Setiap unit yang ditawarkan tentu memiliki kualitas terbaik yang akan menunjang kenyamanan Anda sebagai penghuni. Terlebih, harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau, sehingga Anda dapat menghemat budget untuk membeli rumah. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi Sales Consultant kami yang tertera pada laman Tenjo City sekarang. Ayo, dapatkan unit terbaiknya sekarang juga! (FIY)

 

imgWAchatYuk wa